Polhukam

KRYD Besar-besaran, Aparat Gabungan Bongkar Lagi Barak Narkoba di Jermal, 41 Orang Diciduk

×

KRYD Besar-besaran, Aparat Gabungan Bongkar Lagi Barak Narkoba di Jermal, 41 Orang Diciduk

Sebarkan artikel ini

MEDAN I METROSERGAI.com – Upaya tanpa kompromi dalam memberantas peredaran narkoba kembali ditunjukkan Polrestabes Medan.

Melalui Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) skala besar, aparat gabungan kembali menggerebek kawasan rawan narkoba di wilayah Jermal dan Keramat Ujung, Rabu malam (14/1/2026) sekitar pukul 21.30 WIB.

Operasi ini dipimpin langsung Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr. Jean Calvijn Simanjuntak, S.I.K., M.H., bersama Karo Ops Polda Sumut Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri, S.I.K., S.H., M.Hum.

Serta Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Rantau Isnur Eka, S.I.K., M.M., M.H.

Ratusan personel gabungan dikerahkan, terdiri dari Polrestabes Medan, Dit Samapta Polda Sumut, Sat Brimob Polda Sumut, BNN Provinsi Sumatera Utara, Kodim 0201/Medan, hingga Denpom 1/5 Medan.

Seluruh personel terlebih dahulu mengikuti apel kesiapan di Mapolrestabes Medan sebelum bergerak menuju lokasi sasaran.

Dalam pelaksanaannya, kekuatan dibagi menjadi dua tim. Tim pertama dipimpin Kasat Resnarkoba Kompol Rafly Yusuf Nugraha dengan fokus sasaran kawasan Jermal XV.

Sementara tim kedua di bawah kendali Kasat Reskrim AKBP Bayu Putro Wijayanto menyasar wilayah Keramat Ujung.

Saat menyisir lokasi, petugas kembali menemukan barak-barak narkoba yang sebelumnya telah dibongkar.

Ironisnya, barak tersebut dibangun ulang secara sembunyi-sembunyi dan kembali difungsikan sebagai tempat transaksi serta penyalahgunaan narkotika.

Tanpa memberi celah, aparat langsung membongkar dan memusnahkan seluruh barak hingga rata dengan tanah guna memastikan area benar-benar bersih dari aktivitas ilegal.

Dari hasil operasi tersebut, sebanyak 41 orang yang diduga terlibat diamankan dan dibawa ke Mapolrestabes Medan untuk pemeriksaan dan proses hukum lebih lanjut.

Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr. Jean Calvijn Simanjuntak menegaskan bahwa penggerebekan ini merupakan bagian dari misi kemanusiaan aparat dalam menyelamatkan generasi muda dari bahaya narkoba.

“Ini adalah tindakan kemanusiaan yang kedelapan. Kami hadir untuk menyelamatkan anak bangsa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *