Lifestyle

Menyambut Ramadan, Sinergi TNI-Polri Bersihkan TPU dan Salurkan Bantuan Sosial di Labuhanbatu Selatan

×

Menyambut Ramadan, Sinergi TNI-Polri Bersihkan TPU dan Salurkan Bantuan Sosial di Labuhanbatu Selatan

Sebarkan artikel ini

LABUSEL – METROSERGAI.com – Dalam semangat menyambut bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M.

Jajaran Polres Labuhanbatu Selatan bersama TNI menggelar aksi bakti sosial dengan membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) di berbagai lokasi.

Selain itu, kegiatan ini juga diiringi dengan penyaluran bantuan sosial (bansos) kepada para penggali kubur yang selama ini berperan penting dalam pelayanan pemakaman.

Aksi yang dimulai sejak pukul 08.30 WIB pada Selasa (25/2/2025) ini melibatkan personel dari berbagai Polsek di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan, dibantu oleh anggota TNI dari Koramil setempat.

Sejumlah TPU menjadi sasaran kegiatan, antara lain TPU Hadundung Kotapinang, TPU Simaninggir Kotapinang, dan TPU Beringin Desa Beringin di Silangkitang.

Kepedulian Terhadap Kebersihan dan Tradisi Ziarah

Kapolres Labuhanbatu Selatan, AKBP Arfin Rachreza, S.H., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian aparat keamanan terhadap kebersihan lingkungan.

Terutama area pemakaman yang sering menjadi tujuan ziarah masyarakat menjelang Ramadan.

“Kami ingin masyarakat merasa nyaman saat berziarah.

Selain itu, ini juga menjadi wujud nyata sinergi antara TNI-Polri dalam menjaga kebersihan dan mempererat hubungan dengan warga,” ujar Kapolres.

Menurutnya, TPU merupakan salah satu tempat yang sering dikunjungi menjelang Ramadan, sehingga kebersihannya perlu diperhatikan.

Dengan lingkungan yang lebih bersih dan tertata, masyarakat dapat berziarah dengan lebih tenang dan khusyuk.

Apresiasi untuk Para Penggali Kubur

Tidak hanya fokus pada kebersihan TPU, dalam kegiatan ini juga dilakukan pemberian bantuan sosial kepada para penggali kubur.

Para pekerja ini kerap menjalankan tugas berat dalam pengurusan jenazah, namun sering kali luput dari perhatian.

Oleh karena itu, bantuan yang diberikan diharapkan dapat meringankan beban mereka menjelang Ramadan.

Sejumlah penggali kubur yang menerima bantuan mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian dari aparat kepolisian dan TNI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *