Polres Labuhanbatu Wujudkan Keinginan Unik Ibu Hamil, Warga Apresiasi Sikap Humanis Polisi
LABUHANBATU – METROSERGAI.com – Sebuah momen mengharukan sekaligus unik terjadi di Polres Labuhanbatu, ketika seorang ibu hamil.
Marlina (37), akhirnya bisa mewujudkan keinginannya yang tak biasa menaiki mobil patroli polisi.
Kejadian ini terjadi pada Rabu malam, 12 Maret 2025, sekitar pukul 22.05 WIB di Mapolres Labuhanbatu, Rantauprapat.
Permintaan yang Tak Biasa
Marlina, seorang ibu rumah tangga yang tinggal di Jalan Padang Bulan, Kelurahan Padang Bulan, Kecamatan Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu.
Telah mengungkapkan keinginannya kepada sang suami, Ardiansyah Putra (37), sejak lima hari sebelumnya. Namun, permintaan itu semula hanya dianggap sebagai hal sepele.
“Ah… banyak kali permintaanmu,” ujar Ardiansyah saat itu, mengira bahwa keinginan istrinya hanyalah angan-angan belaka.
Namun, semakin hari, permintaan itu terus terngiang di benaknya. Menyadari bahwa ini adalah bagian dari ‘ngidam’ sang istri yang tengah mengandung.
Ardiansyah akhirnya memutuskan untuk membawanya langsung ke Polres Labuhanbatu, berharap permintaan tersebut dapat dipenuhi.
Respon Cepat dan Humanis dari Polres Labuhanbatu
Sesampainya di Mapolres Labuhanbatu, pasangan ini menemui petugas piket Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) dan Perwira Pengawas (PAWAS).
Tanpa ragu, para personel polisi langsung merespons permintaan Marlina dengan penuh keramahan.
Tak butuh waktu lama, Marlina dan suaminya diajak menaiki mobil patroli milik SPKT Polres Labuhanbatu.
Dalam suasana penuh kebahagiaan, mobil tersebut membawa mereka berkeliling Kota Rantauprapat, memenuhi keinginan unik sang ibu hamil.
Wajah sumringah Marlina selama perjalanan menunjukkan betapa bahagianya ia bisa merasakan pengalaman tersebut.
Apresiasi dari Kapolda Sumut
Tindakan cepat dan penuh empati yang dilakukan oleh Polres Labuhanbatu ini tak luput dari perhatian Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto.
Melalui Plt. Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Yudhi Surya Markus Pinem, Kapolda menyampaikan apresiasi atas pelayanan humanis yang ditunjukkan oleh jajarannya.