Daerah

Arus Mudik Lebaran 2025 Dinilai Lebih Lancar, GP Ansor Apresiasi Sinergi Pemerintah dan Polri

×

Arus Mudik Lebaran 2025 Dinilai Lebih Lancar, GP Ansor Apresiasi Sinergi Pemerintah dan Polri

Sebarkan artikel ini

JAKARTA – METROSERGAI.com – Arus mudik Lebaran tahun 2025 mendapat apresiasi luas dari berbagai pihak, salah satunya dari Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor).

Ketua Umum GP Ansor, Addin Jauharudin, menyampaikan pujian terhadap keberhasilan pemerintah bersama aparat keamanan dalam mengelola mobilitas jutaan pemudik secara aman dan lancar.

Menurut Addin, pelaksanaan mudik tahun ini menunjukkan peningkatan signifikan dibanding tahun-tahun sebelumnya.

Hal ini, katanya, tidak lepas dari koordinasi yang solid antara berbagai lembaga seperti Polri, TNI, Kementerian Perhubungan, dan seluruh pemangku kepentingan terkait.

“Penanganannya sangat baik. Tahun ini terasa lebih tertib dan lancar.

Koordinasi antarinstansi berjalan dengan baik dan saling menguatkan,” ujar Addin pada Minggu, 13 April 2025.

Salah satu faktor utama kelancaran arus mudik tahun ini, lanjut Addin, adalah penerapan kebijakan rekayasa lalu lintas yang efektif dan tepat sasaran.

Ia secara khusus menyoroti kebijakan one way saat arus balik, yang dinilainya sangat membantu mengurai kepadatan lalu lintas di sejumlah ruas tol strategis.

“Alhamdulillah, arus lalu lintas cukup lancar.

Kebijakan one way arah balik sangat membantu kelancaran. Ini patut diapresiasi,” ungkapnya.

Tak hanya itu, GP Ansor juga berperan aktif dalam mendukung kelancaran mudik.

Melalui Barisan Ansor Serbaguna (Banser), organisasi ini mendirikan sejumlah posko bantuan di berbagai titik jalur mudik.

Kehadiran para relawan Banser di lapangan memberikan dukungan nyata bagi para pemudik, mulai dari pertolongan pertama hingga layanan informasi.

“Kami ikut turun langsung melalui posko-posko Banser di berbagai daerah.

Kehadiran anggota kami sangat terasa di tengah masyarakat,” tambah Addin.

Data yang dirilis oleh Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri turut memperkuat kesan positif terhadap pelaksanaan mudik 2025.

Secara nasional, angka kecelakaan lalu lintas dilaporkan mengalami penurunan hingga 30 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Penurunan ini menjadi cerminan dari dua hal penting kesigapan aparat dalam mengatur lalu lintas serta meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berkendara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *