Daerah

Jelang Konfercab PWI Sergai, Bupati Darma Wijaya Tekankan Persatuan Insan Pers

×

Jelang Konfercab PWI Sergai, Bupati Darma Wijaya Tekankan Persatuan Insan Pers

Sebarkan artikel ini

SEIRAMPAH I METROSERGAI.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) tengah mematangkan persiapan pelaksanaan Konferensi Cabang (Konfercab) guna memilih ketua dan kepengurusan baru untuk periode mendatang.

Hal tersebut disampaikan jajaran pengurus PWI Sergai saat melakukan audiensi dengan Bupati Sergai H. Darma Wijaya dan Wakil Bupati H. Adlin Tambunan di Kompleks Kantor Bupati Sergai, Sei Rampah, Kamis (8/1/2026).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Darma Wijaya menyampaikan apresiasi atas rencana pelaksanaan Konfercab PWI Sergai.

Ia berharap agenda organisasi ini dapat berjalan aman, demokratis, dan menjadi sarana lahirnya kepemimpinan yang mampu menjaga marwah serta profesionalisme pers di daerah.

“Pers harus tetap solid dan kompak. Wartawan memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi yang objektif, berimbang, dan mendukung pembangunan daerah,” ujar Bupati.

Lebih lanjut, Bupati menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai untuk terus menjalin komunikasi yang terbuka dan kolaboratif dengan insan pers.

Khususnya PWI, demi terciptanya iklim informasi yang sehat dan edukatif bagi masyarakat.

Sementara itu, Wakil Bupati Sergai H. Adlin Tambunan turut menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Konfercab PWI Sergai.

Ia berharap kegiatan tersebut tidak hanya berjalan tertib, tetapi juga menjadi momentum memperkuat kebersamaan di internal organisasi.

“Konfercab ini diharapkan mampu mempererat soliditas dan kekompakan wartawan, sehingga PWI Sergai semakin kuat dan berkontribusi positif bagi daerah,” ucapnya.

Di kesempatan yang sama, Sekretaris PWI Sergai, Sugiono, menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menjaga profesionalisme jurnalistik serta memperkuat persatuan antaranggota menjelang Konfercab.

“Konfercab PWI Sergai kami jadikan sebagai ajang konsolidasi organisasi dan penguatan peran wartawan dalam mendukung pembangunan serta kemajuan Kabupaten Sergai,” jelas Sugiono.

Audiensi tersebut turut dihadiri Staf Ahli Bupati Sergai Drs. Akmal, AP, M.Si, Kepala Dinas Kominfo Sergai Nurchinta Depi Tambunan, S.Si, serta jajaran pengurus PWI Sergai.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *