Daerah

Rico Waas Dorong Masyarakat Jaga Keguyuban dan Kepedulian Lingkungan

×

Rico Waas Dorong Masyarakat Jaga Keguyuban dan Kepedulian Lingkungan

Sebarkan artikel ini
Rico Waas dalam kegiatan Safari Jumat Pemko Medan di Masjid H. Fatimah, Jalan Luku V, Kecamatan Medan Johor, Jumat (21/11/2025).(diskominfo medan)

Wali Kota mengatakan ia sudah turun langsung meninjau lokasi banjir tersebut saat malam hari, bahkan menggunakan perahu dan menyaksikan kemunculan ular akibat genangan air.

Untuk solusi, ia mendorong percepatan normalisasi parit-parit besar dan koordinasi lintas daerah. Pemko Medan telah bekerja sama dengan Pemkab Deliserdang dan Balai Wilayah Sungai Sumatera terkait rencana sodetan menuju kanal, yang pendanaannya diusulkan melalui program bantuan Bank Dunia.

“Kami akan terus berusaha segera mengatasi permasalahan ini. Dari saya memimpin sampai tahun ke depan, fokus kita pembenahan banjir duluan karena kompleksitasnya makin tinggi,” tegasnya.

Pada Safari Jumat ini, Wali Kota juga menyalurkan berbagai bantuan untuk mendukung pemberdayaan masjid dan masyarakat. Bantuan tersebut berupa dana hibah Rp50 juta untuk pembangunan serta renovasi masjid, bantuan sosial Rp10 juta, 70 polibag bibit cabai, satu set tenis meja, serta rak buku dan buku-buku bacaan bagi remaja masjid.

Ia pun mengingatkan lurah dan camat agar aktif menjaga kebersihan lingkungan serta membangkitkan kembali kegiatan kebudayaan yang dapat memperkuat interaksi sosial warga. “Kita pokoknya melayani untuk masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan Safari Jumat ditutup dengan makan siang bersama, yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan kebersamaan antara Wali Kota dan warga.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *