Daerah

Polrestabes Medan Tingkatkan Keamanan, Sambangi Konsulat Amerika Serikat dengan Patroli Humanis

×

Polrestabes Medan Tingkatkan Keamanan, Sambangi Konsulat Amerika Serikat dengan Patroli Humanis

Sebarkan artikel ini

MEDAN – METROSERGAI.com – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Polrestabes Medan melalui tim Patroli Presisi Sat Samapta melaksanakan kegiatan sambang rutin di Kantor Konsulat Amerika Serikat yang berlokasi di Medan pada Rabu, (8/1/25).

Kegiatan ini menjadi bagian penting dari upaya Polri untuk memberikan rasa aman, tidak hanya kepada masyarakat lokal, tetapi juga kepada warga negara asing yang tinggal dan beraktivitas di wilayah Sumatera Utara.

Patroli ini dipimpin langsung oleh personel Sat Samapta yang telah dilatih untuk menjalankan tugas dengan pendekatan profesional, humanis, dan berorientasi pada pelayanan publik.

Kehadiran mereka disambut hangat oleh Plt Konsulat Amerika Serikat, Mr. Joshua Gonzales, yang memuji dedikasi dan profesionalisme Polri dalam menjaga keamanan di lingkungan konsulat.

“Kami sangat senang dan bangga atas kehadiran Patroli Presisi Sat Samapta Polrestabes Medan yang rutin mengunjungi kantor kami.

Kehadiran mereka tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga mencerminkan hubungan yang erat dan harmonis di bidang keamanan,” ujar Mr. Gonzales.

Dalam patroli tersebut, para anggota Polri juga memberikan pelayanan langsung kepada pegawai konsulat dan warga negara Amerika Serikat.

Selain memastikan situasi aman, mereka turut berdialog dengan staf konsulat untuk memahami kebutuhan keamanan dan memastikan bahwa lingkungan sekitar tetap kondusif.

Kapolda Sumatera Utara, Irjen. Pol. Whisnu Hermawan Februanto, melalui Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi.

Menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata komitmen Polri dalam melaksanakan tugasnya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

“Kehadiran patroli ini adalah langkah strategis untuk menjaga keamanan, terutama di objek vital yang melibatkan warga negara asing.

Hal ini juga menjadi bagian dari upaya mempererat hubungan baik antara Polri dan komunitas internasional di wilayah hukum Sumatera Utara,” ujar Kombes Hadi Wahyudi.

Patroli di lingkungan Konsulat Amerika Serikat menjadi salah satu prioritas karena kawasan ini memiliki nilai strategis, baik dari sisi diplomasi maupun keamanan internasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *