Nasional

Presiden Prabowo Pimpin Panen Raya Nasional, Gubernur Sumut dan Bupati Sergai Tunjukkan Komitmen Kuat Menuju Swasembada Pangan

×

Presiden Prabowo Pimpin Panen Raya Nasional, Gubernur Sumut dan Bupati Sergai Tunjukkan Komitmen Kuat Menuju Swasembada Pangan

Sebarkan artikel ini

Sementara itu, Gubernur Sumatera Utara H. Bobby Nasution menyatakan bahwa Pemprov Sumut siap menindaklanjuti arahan Presiden.

Ia menekankan pentingnya sinergi lintas sektor, termasuk peningkatan infrastruktur pertanian dan sistem distribusi yang merata hingga pelosok desa.

“Ketahanan pangan adalah kerja kolektif.

Kami berkomitmen memperkuat peran petani dan meningkatkan nilai tambah sektor pertanian melalui inovasi dan infrastruktur yang memadai,” ungkap Gubernur.

Bupati Sergai H. Darma Wijaya, yang akrab disapa Bang Wiwik, menyambut baik pelaksanaan panen raya ini.

Menurutnya, kegiatan ini menjadi momen penting dalam mempererat sinergi antara pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten.

Ia menegaskan bahwa Pemkab Sergai berkomitmen menjaga keberlanjutan ekosistem pertanian lokal.

“Petani adalah tulang punggung kami. Di Sergai, kami terus berupaya meningkatkan produksi, menjamin distribusi yang adil.

Dan melindungi harga panen agar para petani mendapatkan hasil yang layak dan menguntungkan,” ujar Bang Wiwik.

Dengan semangat kolaboratif yang ditunjukkan dalam panen raya ini, ia optimis petani-petani di Sergai akan semakin berdaya dan berperan besar dalam mewujudkan swasembada pangan nasional.

Kegiatan panen raya di Sergai turut dihadiri oleh berbagai tokoh dan pejabat penting.

Diantaranya Wakil Gubernur Sumut H. Surya, Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto, perwakilan Danlantamal I, Bank Indonesia Provinsi Sumut, Polda Sumut, Bulog Sumut.

Serta anggota DPRD Provsu, pejabat kementerian, dan tokoh masyarakat.

Keikutsertaan mereka menjadi bukti nyata bahwa pembangunan sektor pertanian kini menjadi prioritas bersama.(mcs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *