METROSERGAI.com – Ayam kecap selalu menjadi hidangan favorit di banyak rumah karena rasanya yang lezat dan pembuatannya yang praktis.
Salah satu variasi yang patut dicoba adalah Ayam Kecap Hongkong, yang memiliki perpaduan rasa manis, gurih, dan sedikit asam yang menggugah selera.
Hidangan ini sangat cocok disajikan sebagai menu makan siang atau makan malam bersama keluarga.
Bagi Anda yang ingin mencoba memasak sendiri di rumah, berikut resep dan langkah-langkah pembuatannya.
Bahan-Bahan yang Dibutuhkan:
Agar menghasilkan cita rasa yang autentik, pastikan Anda menyiapkan bahan-bahan berikut:
4 potong paha ayam utuh
2 potong fillet dada ayam
1 batang daun bawang, potong kasar
1 ruas jahe, iris tipis
3 siung bawang putih, cincang halus
3 siung bawang merah, cincang halus
1 sendok makan cuka masak
1 sendok makan soy sauce (kecap asin)
2 sendok makan minyak wijen
2 sendok makan kecap manis
Kaldu ayam bubuk secukupnya
Lada bubuk secukupnya
Micin secukupnya (opsional)
Cara Memasak Ayam Kecap Hongkong:
1. Siapkan wajan atau panci dengan tutup. Susun potongan ayam di dasar wajan agar semua bagian terkena panas secara merata saat dimasak.
2. Tambahkan semua bumbu dan saus ke dalam wajan.
Masukkan irisan jahe, bawang putih, bawang merah, cuka masak, soy sauce, minyak wijen, kecap manis, kaldu ayam bubuk, lada, dan micin.
3. Mulai proses memasak dengan cara diungkep.
Gunakan api sedang ke kecil agar bumbu meresap sempurna dan ayam matang perlahan.
Sesekali balik ayam agar semua sisi mendapatkan rasa yang merata.
4. Masak hingga ayam matang dan bumbu mengental.
Jika ingin lebih berkuah, Anda bisa menambahkan sedikit air.
Namun, jika menginginkan rasa yang lebih pekat, biarkan ayam menyerap bumbu hingga mengental.
5. Setelah matang, potong ayam sesuai selera.
Taburi dengan potongan daun bawang untuk menambah aroma segar dan tampilan yang lebih menggugah selera.
Tips Tambahan untuk Hasil yang Lebih Nikmat:
Gunakan api kecil agar ayam matang merata dan tidak mudah gosong.
Tambahkan kayu manis atau bintang pekak untuk aroma yang lebih khas dan lezat.