Tebing Tinggi – METROSERGAI.com – Kamis, (23/1/2025), Pelaksana Tugas (Plt.) Sekretaris Daerah Kota Tebing Tinggi, H. Kamlan Murysid, S.H., M.M., CGCAE.
Mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi yang mendalam kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tebing Tinggi 2024.
Apresiasi ini disampaikan dalam acara evaluasi penyelenggara Pilwalkot dan Wakil Wali Kota yang diadakan di Convention Center and Public Service, Jl. Gunung Leuser BP7.
Dalam sambutannya, Plt. Sekda menyampaikan rasa bangga terhadap kelancaran setiap tahapan Pilkada yang telah dilaksanakan.
Ia memberikan penghargaan kepada seluruh elemen penyelenggara, mulai dari PPK, PPS, KPPS, hingga Pantarlih, serta pihak keamanan TNI dan Polri yang telah bekerja keras menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilihan.
Semua pihak tersebut, menurutnya, berperan penting dalam keberhasilan tahapan Pilkada yang dapat berjalan lancar dan tanpa hambatan.
“Apresiasi terbesar kami untuk semua penyelenggara Pilkada Kota Tebing Tinggi yang telah berkolaborasi dengan penuh dedikasi,” kata H. Kamlan Murysid.
Plt. Sekda juga menegaskan dukungan penuh dari Pemerintah Kota Tebing Tinggi terhadap visi dan misi Wali Kota terpilih, yang akan diselaraskan dengan agenda nasional dan provinsi.
“Pemerintah Kota Tebing Tinggi siap mendukung dan mewujudkan program-program yang sudah ditetapkan.
Sejalan dengan misi-misi Presiden RI, Wakil Presiden, serta Gubernur Sumut,” ujar Kamlan, menegaskan pentingnya sinergi antar pemerintah pusat, provinsi, dan daerah.
Sementara itu, H. Iman Irdian Saragih, S.E., Wali Kota Tebing Tinggi terpilih untuk periode 2025-2029, juga memberikan apresiasi yang sama.
Ia menyampaikan terima kasih kepada seluruh penyelenggara Pilkada yang telah menjalankan tugasnya dengan jujur, adil, dan transparan.
“Saya, atas nama Wali Kota terpilih dan Wakil Wali Kota, H. Chairil Mukmin Tambunan, mengucapkan ribuan terima kasih atas kerja keras penyelenggara.
Dan aparat penegak hukum yang berhasil menciptakan suasana kondusif selama Pilkada,” ungkap H. Iman Irdian Saragih.