MEDAN – METROSERGAI.com – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan kunjungan kerja ke Polda Sumatera Utara (Sumut) pada Sabtu (22/3).
Dalam kunjungan ini, ia meninjau perkembangan renovasi Masjid Al-Hidayah, menghadiri kegiatan bakti sosial yang menyasar ribuan warga.
Serta menyaksikan peletakan batu pertama untuk pembangunan gedung baru di lingkungan Polda Sumut.
Tinjau Renovasi Masjid Al-Hidayah
Setibanya di Masjid Al-Hidayah Polda Sumut, Jenderal Listyo Sigit Prabowo langsung disambut oleh Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan, Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, serta jajaran pimpinan Forkopimda Sumut.
Dalam kesempatan ini, Irwasda Polda Sumut, Kombes Pol Nanang Masbudi, menjelaskan secara rinci perkembangan renovasi masjid yang sedang berlangsung.
Renovasi Masjid Al-Hidayah ini bertujuan untuk meningkatkan fasilitas ibadah bagi personel kepolisian serta masyarakat sekitar.
Perbaikan mencakup perluasan bangunan, peningkatan fasilitas wudhu, dan penambahan ruang kegiatan keagamaan.
Kapolri menyampaikan apresiasi atas proyek ini, seraya menekankan pentingnya peran rumah ibadah dalam memperkuat nilai-nilai spiritual dan moral anggota kepolisian.
Bakti Sosial untuk 1.000 Warga
Usai meninjau masjid, Kapolri melanjutkan kunjungan ke lokasi kegiatan bakti kesehatan TNI-Polri yang digelar sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat.
Kegiatan ini menyediakan layanan kesehatan gratis bagi 1.000 warga, mencakup pengobatan umum, pemeriksaan gigi, serta pemberian kacamata dan alat bantu jalan bagi mereka yang membutuhkan.
Kabiddokkes Polda Sumut, Kombes dr. Ginting, dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi antara TNI dan Polri dalam rangka meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.
Kapolri juga menyempatkan diri untuk berbincang dengan beberapa penerima manfaat dan menyerahkan bantuan sosial secara simbolis.
Tak hanya bantuan medis, dalam kesempatan tersebut Kapolri turut menyalurkan 1.000 paket sembako yang berisi kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, dan makanan siap saji.