Polhukam

Polres Sibolga Berhasil Bongkar Kasus Narkoba, Dua Tersangka Diamankan di Nusantara Homestay

×

Polres Sibolga Berhasil Bongkar Kasus Narkoba, Dua Tersangka Diamankan di Nusantara Homestay

Sebarkan artikel ini

SIBOLGA – METROSERGAI.com – Keberhasilan Sat Resnarkoba Polres Sibolga dalam mengungkap kasus narkotika jenis sabu kembali menegaskan komitmen mereka dalam memberantas peredaran narkoba di wilayah hukumnya.

Dalam operasi yang berlangsung Minggu malam, 19 Januari 2025, pukul 22.35 WIB, polisi menangkap dua tersangka di Jalan Sisingamangaraja, tepatnya di Nusantara Homestay, Kelurahan Pancuran Gerobak, Kecamatan Sibolga Kota.

Kapolres Sibolga, AKBP Achmad Fauzy, SH, SIK, MIK, melalui Kasat Narkoba Polres Sibolga AKP Rahmad R. Hutagaol, SH, MH.

Menjelaskan bahwa operasi tersebut dilakukan dengan strategi Undercover Buy atau pembelian terselubung dan Control Delivery (penyerahan di bawah pengawasan).

Berkat operasi ini, dua pria yang masing-masing berinisial R alias R (27 tahun) dan KN alias K (17 tahun), berhasil diringkus.

Kedua tersangka diketahui merupakan warga Jalan Jendral Gatot Subroto, Kelurahan Pondok Batu, Kecamatan Sarudik, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Strategi Jitu Ungkap Jaringan Peredaran Narkoba
Polisi melakukan penggeledahan menyeluruh setelah menangkap para tersangka.

Hasilnya, ditemukan dua paket kecil yang diduga berisi sabu seberat 0,36 gram brutto.

Selain itu, turut disita barang bukti berupa satu pisau lipat, satu kotak rokok Dji Sam Soe, dan sehelai tisu yang digunakan untuk membungkus barang haram tersebut.

Semua barang bukti kini diamankan di Sat Resnarkoba Polres Sibolga sebagai bagian dari proses penyelidikan lebih lanjut.

Operasi ini menjadi bukti keseriusan aparat penegak hukum dalam menggagalkan penyalahgunaan dan peredaran narkoba.

Tidak hanya menangkap pelaku, polisi juga berkomitmen untuk mengembangkan penyelidikan guna membongkar jaringan yang lebih besar di balik peredaran barang haram tersebut.

Peran Aktif Masyarakat Diperlukan
Kapolres Sibolga melalui Kasat Narkoba mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif melaporkan aktivitas mencurigakan yang terkait dengan peredaran narkoba.

“Dukungan masyarakat sangat penting untuk memberantas narkoba yang dapat merusak generasi muda kita,” ujar AKP Rahmad R. Hutagaol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *